Silaturahmi Sinergi Duta Damai Kalsel ke PW IPNU Kalsel
26 Jan 2022 at 09:28


Kategori Organisasi

Regional Duta Damai Kalimantan Selatan

Tanggal 2022-01-14 - 2022-01-14

Lokasi Gambut Kabupaten Banjar Kalimantan Selatan

Gambut, Jumat 14 Januari 2022, Duta Damai Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) Regional Kalimantan Selatan melakukan Silaturahmi kepada Pimpinan Wilayah (PW) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) Kalimantan Selatan di Gedung Dakwah NU Kalsel.

Koordinator Duta Damai BNPT Regional Kalsel, yang akrab dipanggil Ralin mengungkapkan, kami selalu mengandekan silaturahmi sinergi keberbagai organisasi dan stakeholder dengan upaya bersama-sama untuk berkontribusi dalam perdamaian, maupun paham – paham radikalisme dan terorisme, dalam hal ini salah satunya menjalin silaturahmi dengan PW IPNU.

Dengan disambut langsung oleh Ketua PW IPNU Kalsel Muhammad HS yang menerima dengan baik dan mengapresiasi kunjungan sekaligus silaturahmi sinergi tersebut.

“Sebab dengan adanya Duta Damai Kalsel seperti ini, PW IPNU Kalsel juga siap untuk bersama-sama mencegah paham radikalisme dan terorisme, karena sejauh ini kita juga selalu menyiarkan waspada akan paham radikalisme dan terorisme, terutama di kalangan pelajar di Kalimantan Selatan” kata Ketua PW IPNU.

“Kami setiap open recruitment kaderisasi, ada materi wawasan kebangsaan. Materi itu menjadi materi wajib di kami,” ujarnya.

Alhamdulillah silaturahmi sinergi disambut langsung oleh ketua PW IPNU Muhammad HS yang mana dalam silaturahmi ini bisa langsung berkoordinasi terkait hal-hal kedepannya bisa dilakukan Bersama dalam pencegahan paham radikalisme dan terorisme, ungkap Koordinator Duta Damai BNPT Kalsel, Ralin.