Vitra Yuqadhirza
21 Dec 2022 at 02:23


UPAYA MASYARAKAT DALAM MENAMBAH MATA PENCAHARIAN MELALUI BISNIS KERUPUK KULIT KERBAU DI DESA PAYA BUJOK BEUROMOE

Kerupuk  kulit  merupakan  makanan  ringan  yang  biasa  dijadikan  lauk  pauk  pendamping makan. Kerupuk kulit salah satu cemilan yang sangat enak, dan cemilan satu ini paling banyak diminati karena rasa nya yang gurih dan lezat. Karna banyak yang menyukai kerupuk kulit maka dari itu, kerupuk kulit bisa menjadi peluang usaha yang besar bagi masyarakat. Proses pembuatan kerupuk kulit ini sangat mudah dan simple, akan tetapi harus melewati proses pembuatan yang sangat panjang. Usaha kerupuk kulit ini sangat menguntukan bila dijadikan usaha akan tetapi bahan baku pembuatan kerupuk kulit ini sangat langka. Bahan baku  pembuatakerupuk  kulit  ini  yaitu  dengamenggunakan  kulit  kerbau.  Proses pengolahan dari kulit mentah hingga menjadi kerupuk yan siap makan, tentunya membutukan waktu yang sangat panjang, dan apalagi cuaca yang tidak mendukung seperti


hujan terus menerus akan membuat masyarakat tidak bisa menjemur kulit kerbau nya, jika ingin menjemur kulit kerbau nya harus dengan cuasa yang sangat panas, dan itu pun tidak cukup waktu nya hanya sehari saja tapi bisa berhari-hari untuk mendapatkan hasil yang di inginkan. Dimulai dari perendaman kulit kerbau dalam air lalu bulu-bulu kerbau yang dihilangkan, lalu kulit kerbau yang diiris tipis-tipis sebelum proses penjemuran. Jika kerupuk kulit ini disukai banyak kalangan maka harus membuat kerupuk kulit yang nikmat dan, berikan banyak pilihan rasa agar produk banyak dimintai banyak orang. Menggunakan kemasan kerupuk kulit yang cantik dan baik, berikan nama produk dan cantumkan kode kadarluasa serta no BPOM.  Bahan pembuatan kerupuk kulit ini tidak gampang ditemui di pasaran,bahan bakunya harus kita pesan dari aceh utara.

 

Bahan Baku Kerupuk Kulit Kerbau

 

 

Bahan baku untuk membuat kerupuk kulit kerbau di beli didaerah aceh utara yang banyak di jumpai dipasar tradisional ataupun kerja sama dengan pengusaha jaga kerbau. bahan yang diperlukan untuk membuat kerupuk kulit kerbau diantaranya : kulit kerbau asli, air kapur, bawang putih, gula pasir, garam, minyak, dan sebagainya. Bahan untuk kerupuk kuli ini perlu berkualitas  supaya  mendapatkan  produk  kerupuk  kulit  yang  disukai  oleh  banyak  orang dengan cita rasa yang khas.

 

Lokasi UsahanKerupuk Kulit Kerbau

 

 

Usaha kerupuk  kulit  kerbau  ini  dapat  dijalankan  di  rumah,  seperti  yang dilakukan  oleh seorang pengusaha kecil di desa paya bujok beuromoe dengan memanfaatkan dapur rumah sebagai tempat usaha yang sesuai untuk menjalankan bisnis. Proses pembuatan kerupuk kulit kerbau ini akan membutuhkan tempat yang luas guna proses penjemuran dan sebagainya.


Konsumen Kerupuk Kulit Kerbau

 

 

Kerupuk kulit kerbau memiliki rasa enak dan gurih jadi akan disukai banyak kalangan, dari mulai anak-anak sampai orang dewasa dapat menikmatinya saat bersantai dan melakukan aktivitas  bersama  keluarga.  Harga  kerupuk  kulit  pun  terjangkau  sehingga  kerupuk  kulit kerbau akan disukai banyak kalangan. Harga nya mulai dari kemasan kecil 2000 an dan ada juga harga 5000 an dengan kemasan lebih besar yang pasti nya, dan jika kemasan untuk dijadikan oleh-oleh otomatis lebih besar lagi. Usaha pun dapat berjalan dengan lancar serta mudah karena terdapat banyak konsumen yang suka. Kerupuk kulit kerbau ini menjadi salah satu kerupuk untuk menjadi sebuah oleh oleh bagi para peminatnya.

 

Pemasaran Kerupuk Kulit Kerbau

 

 

Agar usaha kerupuk kulit dapat berjalan dengan lancar maka untuk proses pemasaran bisa dilakukan dengan membuat spanduk dan memberi nama unik supaya mudah dikenal masyarakat. Dengan membuat spanduk dengan tampilan menarik dengan menyertakan gambar.

 

Analisa Usaha Kerupuk Kulit Kerbau Di Desa Paya Bujok Beuromo

 

 

Pada saat menjalankan usaha kerupuk kulit kerbau maka yang harus dilakukan dengan baik mengenai pengetahuan analisa usaha pada peluang bisnis kerupuk kulit kerbau dibawah ini :

 

·    Masa penggunaan pisau selama waktu 3 tahun

 

·    Masa penggunaan talenan selama waktu 2 tahun

 

·    Masa penggunaan kompor dan gas selama 4 tahun

 

·    Masa penggunaan oven selama waktu 3 tahun masa penggunaan wadah selama 1 tahun

·    Masa penggunaan penghalus bambu selama waktu 3 tahun


·    Masa penggunaan mesin pengemas selama waktu 4 tahun

 

·    Masa penggunaan peralatan selama 3 tahun

 

Peralatan

Harga

Pisau

Rp. 35.000

Telanan

Rp. 65.000

Kompor dan gas

Rp. 435.000

Oven

Rp. 1.850.000

Wadah

Rp. 150.000

Penghalus bambu

Rp. 200.000

 

 

 

Mesin pengemas

Rp. 175.000

Peralatan tambahan

Rp. 250.000

Jumlah investasi

Rp. 3.160.000

 

 

 

Pendapatn perbulan

 

50 kemasan x Rp. 2.000 = Rp. 100.000 x 30 hari = Rp. 3.000.000

Ditulis Oleh :

Nama              : Nadya Farahdina

     NIM                 : 1012019060

     Prodi               : Pendidikan Agama Islam

     Gmail              : nadyafarahdina204@gmail.com


0