Vitra Yuqadhirza
20 Dec 2022 at 22:22Tempe
sebagai makanan yang paling banyak digemari oleh semua kalangan umur bisa
dijadikan sebagai sumber usaha bagi masyarakat. Tempe sangat bagus dikonsumsi
untuk kesehatan tubuh kita karena mengandung vitamin dan protein yang tinggi.
Namun
tidak semua masyarakat bisa mengolah tempe dirumah masing-masing sebab beberapa
faktor, seperti tidak adanya mesin penggiling untuk kacang, ataupun tidak tahu
cara membungkus tempe dengan benar, dan banyak sebab lainnya.
Oleh
karena itu, menginovasikan tempe mentah menjadi stick tempe crispy sangat
disambut dengan antusias oleh warga desa Geudubang Aceh, tepatnya pada dusun I
Keude Rambe, Kecamatan Langsa Baro, Kota Langsa, Aceh.
Tempe
sendiri sebenarnya bisa diolah menjadi berbagai macam makanan tidak hanya di
goreng biasa, tempe sendiri bisa diolah menjadi pendamping masakan lain seperti
gulai, semur, soto, rendang, pecel, di tumis, juga olahan tempe orek, tempe
bacem, tempe mendoan, tempe penyet kemanggi, nuget tempe, burger tempe, tempe
salted egg, sambel tempe teri, steak tempe saus bbq, lodeh tempe, sate lilit
tempe, perkedel tempe, oseng tempe, bakso tempe, serta olahan tempe saus tiram,
tempe teriyaki, kripik tempe, pepes tempe, chessy ball tempe, bahkan cake tempe
dan masih banyak lagi. Semua itu dapat kita olah dengan menggunakan bahan utama
yaitu Tempe dengan rasanya yang enak tentunya juga dengan rempah-rempah yang
dapat menjadikan berbagai olahan tempe yang lezat.
Alasan
pemilihan olahan stick tempe krispy sendiri karena rasanya yang lezat serta
bisa di jadikan cemilan ataupun pendamping makan nasi. Karena rasanya yang
gurih dan tentunya banyak di gemari mulai dari kalangan anak-anak pastinya,
Remaja, maupun orang-orang tua. Juga karena cara pengolahannya yang mudah tidak
sulit dan tidak memakan waktu yang lama, juga mudah di contoh oleh para warga
khususnya Ibu-Ibu warga Desa Geudubang Aceh.
Menginovasikan
tempe mentah menjadi stick tempe crispy selain memberikan ide jualan atau usaha
baru, juga membuat ibu-ibu rumah tangga desa geudubang aceh mendapatkan resep
masakan baru untuk sehari-hari. Salah satu ibu-ibu rumah tangga yang
mendapatkan ide baru untuk berjualan adalah Ibu rubama yang berprofesi sebagai
pedagang. Kemudian dengan adanya kegiatan ini Ibu-ibu rumah tangga jadi lebih
mengetahui sebenarnya banyak jenis olahan makanan yang bisa di buat menggunakan
bahan utama yang berasal ari tempe.
Bahan-bahan
yang diperlukan dalam pembuatan stick tempe crispy sangatlah mudah dijangkau
dan tergolong murah, diantaranya yaitu: tempe mentah yang sudah jadi (lebih
baik mengunakan tempe yang padat dengan ukuran yang terlalu kecil), tepung lalu
terigu, telur, penyedap rasa, serta tepung panir, dan minyak goreng. Untuk
tepung terigu & penyedap rasa itu opsional bisa di ganti dengan tepung
serbaguna yang laintetapi harga yang di keluarkan akan sedikit lebih mahal.
Kegitatan
Proses pembuatan stick tempe crispy dilakukan disalah satu rumah warga Desa
Geudubang Aceh bertempat di Dusun I Keude Rambe yang melibatkan sekitar sepuluh
orang ibu-ibu rumah tangga.
Cara
pembuatan stick tempe crispy juga sangat mudah, berikut langkah-langkah
pembuatannya:
1. Memotong
tempe berbentuk stick tidak terlalu tipis dan tidak terlalu tebal
2. Siapkan
air bersih dalam wadah dan campurkan penyedap rasa secukupnya
3. Tempe
yang sudah dipotong direndam dalam air tersebut dalam 5 sampai 10 menit
4. Sambil
menunggu tempe yang terendam, kita dapat menyiapkan olahan tepung terigu,
dengan cara mencampurkan tepung terigu dengan air, setelah itu berikan garam
atau penyedap rasa secukupnya dan masukan satu butir telur, aduk secara merata,
perhatikan konsistensi tepung agar tidak terlalu encer ataupun terlalu kental
5. Lalu
Tuangkan tepung panir kedalam wadah secukupnya
6. Setelah
perendaman tempe selesai, langkah selanjutnya adalah masukan tempe kedalam
olahan tepung terigu secara merata
7. Langkah
selanjutnya yaitu balurkan tempe tersebut dengan tepung panir secara merata
8. Jika
sudah terbalur dengan benar, maka panaskan minyak makan dan goreng sampai warna
nya kecoklatan
9. Tempe sudah siap disajikan.
Penyajian
stick tempe sendiri bisa disesuaikan dengan keinginan serta kebutuhan jika
ingin dijual, seperti bisa di gunakan lidi seperti sate agar menarik di beli
anak-anak.
Olahan
Stick tempe crispy itu bisa menjadi alternatif sebagai ide jualan baru yang
tentunya sangat membantu ibu-ibu rumah tangga ketika ingin melakukan usaha dan
membantu perekonomian keluarga para Warga, mengingat di Desa Geudubang Aceh, tepatnya Dusun I Keude
Rambe, Kota Langsa. Menjadi tempat yang strategis untuk berjualan atau bahkan
bisa juga jika ingin berjualan untuk anak-anak sekolahan di sekitaran desa
tersebut.
Oleh: Aida Marisa dan Hafifah Putri
Prodi: Pendidikan Guru
Madrasah Ibtidaiyah
KKNT-KS, IAIN Langsa.
0