Vitra Yuqadhirza
21 Dec 2022 at 01:17


Foto : Bersama pemilik tanaman hidroponik paya bujok teungoh


Kreatifitas Masyarakat gampong paya bujok teungoh dalam mengembangkan UMKM

Hidroponik adalah budidaya menanam tanpa menggunakan media tanah, melainkan dengan cara memanfaatkan air. Satu hal yang sangat ditekankan dalam hidroponik adalah pemenuhan kebutuhan nutrisi bagi tanaman. Teknik menanam hidroponik membutuhkan air lebuh sedikit jika dibandingkan dengan menanam di tanah pada umumnya.

Biasanya kebutuhan air pada tanaman yang ditanam dengan menggunakan media tanam membutuhkan banyak asupan air, tetapi pada tanaman hidroponik tidak begitu karena cara penanamannya sudah menggunakan air.

Cara tanam dengan menggunakan air ini memang cukup efektif dan efisien, tak heran jika banyak orang yang menanam secara hidroponik yang dimana di tempat mereka tidak memiliki banyak pasokan air atau minim air.

Kata atau istilah hidroponik ini berasal dari bahasa yunani, yang dimana pengertiannya secara langsung dari istilah tersebut adalah budidaya tanaman tanpa menggunakan tanah.

Teknik ini bisa dibuat dari mulai skala kecil kecilan. Baik yang hanya sekedar hobi saja atau bise juga untuk skala menengah ke atas yang memang dibuat sebagai bisnis yang menguntunkan.

Sama halnya seperti yang dialami oleh bapak zulfahmi yang memiliki tanaman hidroponik di belakang rumahnya yang bertempat tinggal di gampong paya bujok teungoh,kecamatan langsa barat, kota langsa, aceh.

Memulai langkah untuk membuat tanaman hidroponik pada bulan mei tahun 2021 dengan inspirasi untuk hobi, mengisi waktu selagi pensiunan dan dengan motto if you never try you’r never know.

Bapak zulfahmi memiliki lahan untuk dibuat tempat hidroponik miliknya dengan menanam beberapa tumbuhan seperti bayam, kangkung, pakcoi,sawi dan beberapa tumbuhan lainnya yang non hidroponik seperti jagung, mangga, anggur, dan kelengkeng.



Foto : Tanaman hidroponik milik bapak Zulfahmi


Nutrisi yang digunakan oleh bapak zulfahmi untuk tanaman hidroponiknya adalah ab mix dengan kadar yeng berbeda beda untuk setiap tanaman, untuk selada nutrisinya yang paling rendah takaranya dari pada yang lain. Bibit yang sering digunakan oleh bapak zulfahmi bibit NDS.


 

Sistem tanam yang diterapkan adalah DFT (deep flow technique), DFT memiliki kontur datar keuntungannya dalam penggunaan listrik, apabila dalam keadaan listrik mati, maka air nutrisi yang ada pada gully masih tetap ada, sehingga dapat membeckup cadanagan air nutrisi yang ada pada pipa pvc atau gully. Kekurangannya kadar oksigen kurang.

 

Cara pembudidayaannya adalah menyediakan beberapa benih yang dibutuhkan, rockwool, dan tempat untuk wadah rockwool yang sudah di taruh benih seperti talam atau taperware. Langkah awal letakkan rockwool pada wadah, lalu basahi rockwool dengan air sampai basah dan merata, lalu ambil benih menggunakan sumpit yang sudah dibasahi ujungnya dan letakkan benih di atas rockwool. Letakan benih sesuai jumlah yang bisa di gunakan contohnya tanaman pakcoi 1 benih per rockwool dan selada 4 benih per rockwool. Rockwool yang sudah di letakkan benih lalu disemaikan sekitar 1 sampai 2 hari sampai pecah kecambanya. Lalu bibit yang sudah disemaikan di jemur dibawah matahari sampai keluar sedikit pohonya barulah dipindahkan ke napport setelah seminggu barulah di taruh di pipa, lalu rawat bibit sampai masa panen.

Foto : Langkah Langkah pembibitan tanaman hidroponik


Waktu yang dibutuhkan dari masa perawatan sampai masa pemanenan yang biasa dilakukan oleh bapak zulfahmi adalah kangkung 15 – 20 hari, bayam 20 – 25 hari, pakcoy 1 bulan, sawi 1 bulan, dan yang paling lama selada selama 45 hari.


 

Sistem pemasaran yang dilakukan oleh bapak zulfahmi biasanya sudah ada langganan atau pemesan yang selalu memesan sayur yang diproduksi sehingga tidak membuat bapak zulfahmi repot harus menunggu pembeli atau mengantarkan kepada resseler lain.

 

Harga setiap tanaman hidroponik bapak zulfahmi bervariasi seperti paling mahal selada 1 pot 5000 rp, kangkung perikat 5000 rp, dan bayam biasanya yang paling susah untuk dibudidayakan karena akar yang cepat busuk sehinggga sering sekali gagal diproduksi.

 

Omset 1 bulan yang didapatkan bapak zulfahmi tergantung dari lubang tanam dan omset yang biasa didapat pak zulfahmi adalah 5 iuta perbulan dengan tanggungan listrik 600 perbulan, nutrisi 400 perbulan.

 

KKNT KS Gampong paya bujok teungoh

 Nama : Deny Bayu Lugawa

 Nim    : 1012019079

 Fakultas : FTIK














0