Novy Listiana
31 Dec 2020 at 18:28


OPINI – Kamu traveler? sering daki gunung? Sudah tahu belum, kalau ada peringatan Hari Gunung Internasional? Yuk simak..

Nah, Sobat Damai. Di beberapa negara, gunung dianggap dewa loh..

Di negara lainnya bahkan menganggap gunung berapi itu adalah roh yang bisa marah.

Peringatan Hari Gunung Internasional atau International Mountain Day ini bermula pada tahun 1992. Saat itu, PBB menggelar konferensi mengenai “Pengelolaan Ekosistem yang Rapuh: Pembangunan Gunung yang Berkelanjutan” tentang lingkungan dan pembangunan yang menjadi tonggak penting dalam sejarah pengembangan gunung.

Gunung sendiri merupakan bagian dari permukaan bumi yang menjulang lebih tinggi dibanding area sekitarnya. Gunung tersusun dari tanah dan batu, kemudian dihuni oleh hutan sampai hewan. Beberapa gunung diketahui memiliki es, salju, dan gletser yang sulit dilintasi.

Mengutip International Event Day, gunung memegang peranan penting bagi kelangsungan makhluk hidup. Ini karena sekitar 60-80% air tawar berasal dari pegunungan. Selain itu, kenampakan alam tersebut juga mampu menjaga 28% dari hutan bumi.

Karena meningkatnya perhatian terhadap pentingnya pegunungan, Sidang Umum PBB mendeklarasikan tahun 2002 sebagai Tahun Pegunungan Internasional menurut PBB. Akhir dari sidang tersebut, maka ditetapkanlah 11 Desember sebagai “Hari Gunung Internasional” sejak tahun 2003. (Nov)

 

Sumber : Okezone.com

0